KPU Dituding Abaikan Nasib Petugas KPPS, Kunto Aji: Hati Nurani Mana?

Musisi Kunto Aji.
Sumber :
  • Instagram @kuntoajiw

JabarKunto Aji, penyanyi yang terkenal dengan lagu Rehat, tidak bisa diam melihat sikap KPU yang seolah menyalahkan petugas KPPS atas kesalahan data di Sirekap Pilpres. Padahal, Kunto Aji sendiri merasakan betapa beratnya tugas sebagai linmas di KPPS saat Pemilu 2024 lalu.

Makin Dihujat Makin Dapat Simpati, PAN Subang: Jangan Saling Menjatuhkan

Ia mengungkapkan rasa kecewanya lewat akun X-nya, yang dikutip dari IntipSeleb pada Rabu, 21 Februari 2024. Ia menyesalkan KPU yang tidak menghargai kerja keras petugas KPPS, yang banyak yang sampai sakit dan meninggal karena kelelahan.

“Gimana ini? Kita petugas capek-capek banyak yang masuk rumah sakit bahkan ada yang meninggal. Hasil dimain-mainin. Gimana caranya kita menekan bapak-bapak yang terhormat ini biar agak diapakai sedikit hati nurani-nya,” tulis Kunto Aji dengan nada kesal.

Promosi Judol Hiasi Debat Pilgub Jabar, KPU Subang Akan Gandeng Diskominfo

Ia juga penasaran, apakah petugas KPPS lainnya juga mengalami hal yang sama dengan dirinya. Kunto Aji mengaku baru selesai menghitung surat suara pukul 2 pagi. Ia pun bertanya kepada netizen yang juga menjadi petugas KPPS.

“Emang pada kelar jam berapa sih kemaren petugas KPPS?” tanyanya.

Cagub Jabar Dedi Mulyadi Pastikan Tak Akan Jatuhkan Calon Lain di Debat Perdana Pilkada 2024

Setelah membaca balasan netizen, ia menyadari bahwa dirinya termasuk yang cepat selesai. Banyak petugas KPPS yang baru selesai di pagi atau siang hari. Ia pun mengucapkan rasa hormatnya kepada mereka.

“Baca-baca reply, berarti gw kemaren jam 2 pagi itu udah cepet dong ya… edun. Salut buat temen-temen yang lebih lama dari gw. Kalian luar biasa,” puji Kunto Aji.

Halaman Selanjutnya
img_title