Nikita Mirzani Ungkap Alasan Masuk Pesantren, Gus Miftah Terkejut

Aksi Nekat Lepas Heels Nikita Mirzani di JF3, Dianggap Tiru Gigi Hadid
Sumber :
  • Intipseleb

Jabar –Siapa sangka, artis sensasional Nikita Mirzani ternyata pernah menempuh pendidikan di pesantren. Ia mengaku bahwa masuk pesantren adalah pilihan sendiri, bukan paksaan orang tua. Hal ini ia sampaikan dalam sebuah acara yang juga dihadiri oleh ulama muda Gus Miftah.

Gus Miftah Tak Lagi di Grup WhatsApp Para Gus, Ini Cerita di Baliknya

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @bundsteutic, tampak Nikita Mirzani dan Gus Miftah sedang berbincang di depan banyak penonton. Gus Miftah yang penasaran dengan latar belakang Nikita Mirzani, bertanya tentang alasan dirinya masuk pesantren.

"Ceritain dulu kenapa kamu pengin masuk pesantren?" tanya Gus Miftah kepada Niki dikutip dari VIVA.co.id, Sabtu, 24 Februari 2024.

Bukan Anak Kiai, Gus Miftah Angkat Bicara soal Dikeluarkan dari Grup WhatsApp Para Gus

"Dulu masuk pesantren karena kemamuan sendiri kebetulan. Pengin cari suasana baru. Waktu itu lulus SD, masuk ke SMP di Gontor, Mantingan, Ngawi, Jawa Timur," jawab Niki.

Jawaban Niki ini membuat Gus Miftah terkejut. Ia tidak menyangka bahwa Niki pernah belajar di pesantren yang terkenal dengan kedisiplinan dan kualitas pendidikannya. Ia kemudian bertanya lagi tentang keluarga Niki.

Alasan Gus Miftah Dikeluarkan dari Grup WhatsApp Para Gus Terungkap!

"Kenapa sih milih pesantren waktu waktu masih kecil harusnya masih dalam perhatian orang tua. Karena jujur dari keluarga memang kalau dari papa orang Padang memang mengerti sekali soal agama tapi biasalah kalau di rumah kan papa pekerja kantoran. Mama Betawi. Di rumah itu papa kantor, mama (ibu) rumah tangga," kata Niki.

Niki juga mengungkap bahwa dirinya mendapat pendidikan agama dari orang tuanya. Ia mengatakan bahwa keluarganya religius, tapi tidak keras. Ia juga memiliki prinsip hidup yang berpegang pada agama.

Halaman Selanjutnya
img_title