Setelah Resmi Jadi Anggota DPR, Ini yang akan Dilakukan Uya Kuya

Uya Kuya dan Astrid Kuya
Sumber :
  • Berbagai Sumber

VIVA Jabar – Setelah mendapat suara sebanyak 44.425, Uya Kuya masuk menjadi 5 besar perolehan suara di Dapil DKI Jakarta II. Dengan jumlah perolehan suara tersebut, suami Astrid Kuya ini pun memiliki peluang besar untuk melenggang ke Senayan menjadi wakil rakyat.

Penasaran dengan Spotify Wrapped? Ternyata Begini Cara Buatnya

Sadar memiliki peluang besar, presenter bernama asli Surya Utama itu rupanya sudah menyiapkan rencana. Ia mengaku akan membenahi sistem yang ia nilai berantakan.

"Saya ingin memperbaiki sistem yang berantakan," kata Uya Kuya saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2024).

Dukungan Penuh Presiden Republik Indonesia Terhadap Naturalisasi Kevin Diks

Selanjutnya, Uya rupanya memiliki perhatian khusus kepada TKI yang berada di luar negeri. Ia bertekad untuk mengaplikasikan undang-undang tentang ketenagakerjaan yang juga mencakup TKI di luar negeri itu.

"Di Indonesia kan hukumnya bagus, tapi pada pelaksanaannya kan banyak oknumnya dan Undang-Undang Ketenagakerjaan kan bagus, tapi pada pelaksanaannya berantakan apalagi pekerja imigran di luar negeri," tutur Uya Kuya.

Pujian Denny Cagur untuk Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia di DPR, Apa Alasannya?

"Kita bagaimana caranya supaya undang-undang itu pengaplikasiannya dengan baik," imbuhnya.

Astrid Kuya yang juga berpeluang menjadi anggota DPRD DKI Jakarta, ternyata juga memiliki tekad yang sama yakni ingin fokus pada masyarakat. Ia bahkan akan menjadwal untuk turun dapil.

Halaman Selanjutnya
img_title