Pesan Menyentuh Ayu Ting Ting Buat Ortu Jelang Pernikahannya dengan Muhammad Fardhana
- Berbagai Sumber
VIVA Jabar – Setelah resmi bertunangan dengan seorang anggota TNI bernama Muhammad Fardhana, Ayu Ting Ting sebentar lagi akan melepas status jandanya.
Meski belum menentukan waktu ia akan menikah, namun pedangdut asal Depok tersebut sudah semakin mantap untuk melangkah ke jenjang yang serius.
Akan dipinang seorang anggota TNI, tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri bagi pelantun lagu Alamat Palsu itu. Namun, Ayu tidak lupa menyampaikan pesan menyentuh pada kedua orang tuanya yakni Abdul Rozak dan Umi Kulsum.
"Buat ayah sama ibu, yang jelas terima kasih banyak sudah selalu ada buat Ayu. Pokoknya ayah dan ibu segala-galanya lah, enggak ada yang bisa nandingin. Terima kasih selalu doain Ayu," tutur Ayu Ting Ting, dikutip dari YouTube, Kamis, 14 Maret 2024.
Meski kelak setelah menikah Ayu Ting Ting akan lebih banyak menghabiskan waktu bersama sang suami, ia menegaskan akan selalu berusaha untuk terus membahagiakan kedua orang tuanya.
"Walaupun nanti Ayu insya Allah berkeluarga lagi, kita akan terus sama-sama dan insya Allah Ayu akan bikin ayah dan ibu bahagia terus," kata ayu Ting Ting.
Sebelumnya diinformasikan, Ayu Ting Ting juga menyampaikan pesan kepada putri semata wayangnya, Bilqis Khumairah Rozak. Dalam pesannya tersebut, Ayu mengungkapkan rasa sayangnya kepada Bilqis. Ayu mengatakan bahwa Bilqis adalah segalanya dalam kehidupan Ayu.
Perempuan bernama asli Ayu Rosmalina itu pun mengucapkan terimakasih kepada Bilqis yang telah menjadi penguat dalam hidupnya selama ini.
“Bunda sayang banget sama Bilqis, Bilqis itu segala-galanya buat bunda. Terima kasih sudah hadir di kehidupan bunda. Mungkin kalau enggak ada Bilqis, bunda enggak akan sekuat sekarang, bunda enggak akan sehebat sekarang juga,” ungkap Ayu Ting Ting.
Dalam pesannya itu, Ayu Ting Ting juga mendorong Bilqis untuk selalu menjadi anak yang mandiri, kuat dan tidak mudah menyerah. Ayu juga menyampaikan kepada Bilqis untuk tetap percaya diri dalam meraih mimpi.
“Bilqis harus selalu jadi anak yang kuat, mandiri, dan tidak mudah menyerah. Bilqis harus selalu percaya diri dan tidak takut untuk mengejar mimpinya. Apapun yang terjadi, bunda akan selalu ada di sini untuk Bilqis,” ucap Ayu.
Kendati kelak akan menikah, Ayu Ting Ting menegaskan bahwa Bilqis akan tetap menjadi yang utama dan prioritas bagi pelantun lagu Alamat Palsu itu.
“Pokoknya apapun yang terjadi, kita selalu sama-sama. Mau susah, mau senang, kita akan terus sama-sama. Bilqis akan selalu jadi prioritas utama bunda sampai kapanpun,” tuturnya.