Raih Jutaan Penonton, Film Khanzab Pamit dari Bioskop Indonesia

Poster film Khanzab
Sumber :
  • Screenshot IG Anggy Umbara

VIVA JabarFilm horor Khanzab menjadi salah satu film yang sukses meraih jutaan penonton. Tayang sejak tanggal 20 April 2023 lalu, film ini sukses meraih 1.166.706 penonton.

Shaloom Razade Cari Jodoh, Wulan Guritno Bongkar Kisah Asmara Sang Anak

Kendati demikian, film ini undur diri dari Bioskop Indonesia. Hal tersebut, diketahui dari uanggahan sang Sutradara yakni Anggy Umbara melalui akun instagramnya. Anggy mengucapkan terimakasih kepada segenap penonton yang telah mengapresiasi film karyanya.

5 Film Horor Netflix Terbaru 2024 yang Bikin Deg-degan

"Khanzab pamit dulu ya dari bioskop Indonesia. Terima kasih untuk yang sudah menonton dan mengapresiasi," tulis Anggy Umbara dikutip dari akun @anggy_umbara pada Jumat, 19 Mei 2023 lalu.

Anggy juga mengunggah poster yang berisi jumlah penonton film Khanzab selama penayangannya, yaitu 1.166.706 orang.

Diangkat dari Kisah Horor Kalimantan Selatan, Begini Sinopsis Film Saranjana: Kota Ghaib

Film ini, bercerita tentang seorang gadis bernama Rahayu yang memiliki trauma di masa lalunya. Trauma tersebut disebabkan oleh kematian ayahnya yang dipenggal karena dianggap sebagai ninja dukun santet di Banyuwangi tahun 1988.

Trauma itu membuat Rahayu sulit khusyuk saat shalat, karena adanya gangguan dari setan Khanzab.

Halaman Selanjutnya
img_title