Makanan ini Tidak Cuma Enak, Tapi Baik bagi Kesehatan

Kimchi
Sumber :
  • Screenshot

Viva Jabar –Demam Korea saat ini sudah merebak ke seluruh pelosok negeri. Dari drama Korea sampai makanan ala-ala korea. Drama Korea disukai anak muda karena alurnya dianggap mengesankan. bagaimanakah dengan makanannya? Kita akan melihat sejenak terkait makanan Korea berupa kimchi.

Tips Diet Saat Puasa Agar Tetap Sehat, Ikuti 7 Cara Ini!

Siapa yang tak pernah mendengar tentang kimchi? Kimchi adalah makanan tradisional Korea yang terbuat dari sayuran yang difermentasi dengan campuran garam, bawang putih, jahe, dan cabe.

Makanan ini menjadi sangat populer di seluruh dunia berkat masifnya penyebaran budaya Korea Selatan dan karena rasa uniknya yang enak, serta menyimpan manfaat kesehatan yang luar biasa. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat kimchi untuk kesehatan.

Reformulasi NIVEA Body Care Jadi NIVEA Extra Bright 8 Super Foods, Kulit Cerah Merata Tanpa Celah

Melansir dari beberapa sumber, dari dulu hingga sekarang kimchi adalah makanan wajib di Korea Selatan karena dengan mengonsumsi kimchi dapat mendatangkan manfaat bagi tubuh. Begitu banyak manfaat yang didapatkan apabila kita mengonsumsi kimchi ini. Proses fermentasi dalam pembuatan kimchi menyebabkan berkembangnya bakteri baik atau probiotik yang bermanfaat bagi tubuh. Bakteri baik yang terkandung dalam kimchi ialah Lactobacillus. Bakteri tersebut memang telah diakui membawa banyak manfaaat.

Dilansir dari intipseleb.com, di bawah ini beberapa manfaat makanan Korea ini

Tak Hanya K-Pop, Korea pun Punya Kuliner Tradisional yang Cukup Populer

1. Meningkatkan sistem pencernaan

Kimchi adalah makanan yang difermentasi, sehingga mengandung bakteri baik atau probiotik yang dapat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan. Probiotik ini membantu meningkatkan jumlah bakteri baik di usus, yang pada gilirannya dapat meningkatkan pencernaan dan membantu melawan infeksi usus.

2.Menjaga kesehatan jantung

Makanan yang menggugah selera ini juga mengandung senyawa aktif yang disebut isothiocyanates, yang telah terbukti dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Senyawa ini bekerja dengan mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah dan meningkatkan aliran darah.

3. Meningkatkan kekebalan tubuh

Kimchi juga mengandung vitamin C yang tinggi, yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan infeksi. Selain itu, kimchi juga mengandung senyawa flavonoid yang kuat yang dapat membantu melawan radikal bebas dan mengurangi peradangan dalam tubuh.

4.Menurunkan risiko kanker

Beberapa studi telah menunjukkan bahwa konsumsi kimchi secara teratur dapat membantu mengurangi risiko kanker. Senyawa-senyawa yang ditemukan dalam kimchi, seperti sulforaphane dan indole-3-carbinol, diketahui dapat membantu melawan pertumbuhan sel-sel kanker dan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

5.Menjaga berat badan yang sehat

Makanan kesukaan masyarakat Korea Selatan rendah kalori dan tinggi serat, sehingga dapat membantu menjaga berat badan yang sehat.