GAM Deklarasikan Dukungan pada Prabowo Subianto-Gibran di Ciamis

GAM Ciamis dukung Prabowo-Gibran
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Kelompok masyarakat atau komunitas relawan Prabowo-Gibran kian hari kian menjamur di berbagai daerah. Kali ini, di Ciamis juga muncul Gerakan Ajengan Muda (GAM) yang mendeklarasikan dukungannya pada capres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Presiden Prabowo Subianto Diminta Bentuk Direktorat Jenderal Pos dan Logistik Indonesia

Deklarasi yang digelar di Ciamis pada Sabtu, 13 Januari 2024 itu dihadiri oleh Ketua Bappilu Partai Gerindra Jawa Barat, Aries Marsudianto. Pada kesempatan itu, ia mengkritisi debat calon presiden yang dinilainya kurang mencerminkan moralitas calon pemimpin. Aries Marsudianto menekankan pentingnya moralitas dan kapabilitas seorang calon pemimpin.

GAM Ciamis dukung Prabowo-Gibran

Photo :
  • Istimewa
Kadin Jabar Undang 4 Paslon Gubernur Pilkada 2024 Bahas Target Ekonomi 8 Persen Prabowo

"Insya Allah ya dengan dukungan yang semakin banyak ya setiap saat berdatangan dan rakyat juga semakin mengerti persis mana capres yang mempunyai moralitas yang tinggi yang akhirnya menimbulkan banyak simpati dan empati dari seluruh rakyat dan terus mengalir ya dukungan oleh rakyat kepada Pak Prabowo Subianto," ujarnya.

Ia berharap pasangan calon Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming diberikan kesempatan untuk meminpin bangsa Indonesia.

Jawaban Titiek Soeharto Apakah Akan Rujuk Dengan Prabowo Subianto

"Insya allah kita berharap itu bisa berjalan Pemilu satu putaran ya, sehingga akan mengirit biaya. Ngirit tenaga mengirit energi dan kita akan fokus ya kepada pembangunan lebih lanjut. Saya rasa demikian," ucapnya.

Bicara strategi, Aris menyebutkan pihaknya menerapkan strategi yang matang untuk memenangkan Paslon No 2.

Halaman Selanjutnya
img_title