TPN Ganjar-Mahfud Ingatkan KPU dan Bawaslu: Jangan Main-main dengan Suara Rakyat, Bisa Kena Azab!

Ganjar-Mahfud dan Slank
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Terkait Sirekap yang kerap bermasalah, Ketua Tim Pemenangan (TPN) Ganjar-Mahfud, Aria Bima memberikan peringatan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Mahfud MD Sebut Rencana Penyelesaian Korupsi Lewat Denda Damai Adalah Kolusi

Ia meminta agar KPU dan Bawaslu tidak mempermainkan suara rakyat di Pemilu 2024.

Bahka Aria Bima menyebut KPU dan Bawaslu bisa terkena azab bila bertindak curang dan mempermainkan rakyat.

5 Tahun Berlalu, Kenapa KPK Kembali Ulik Kasus Suap Harun Masiku?

Hal itu disampaikan Aria menanggapi berbagai kejanggalan pada Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) milik KPU.

"Untuk rekap, saya sekali lagi pakai ilmu wong Jowo yang main-main dengan suara rakyat, suara di TPS, itu bisa kena azab," jelas Aria dikutip dari tvOnenews, Sabtu, 17 Februari 2024.

Harta Kekayaan Hasto Kristiyanto, Sekjen PDIP yang Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Suap oleh KPK

"Yang main-main dengan suara rakyat tidak hanya menyalahi hukum, tapi juga dosa, vox populi vox dei," lanjutnya.

Tak hanya satu kejanggalan, politisi PDIP itu mengatakan ada banyak yang membuat masyarakat bingung dengan Sirekap.

Halaman Selanjutnya
img_title