6 Tahun Rusak, Dedi Mulyadi Turun Tangan Perbaiki Jembatan Penghubung Purwakarta-Subang

Dedi Mulyadi
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Jembatan penghubung Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Subang yang rusak sekitar enam tahun terakhir ini akhirnya bisa diperbaiki setelah Kang Dedi Mulyadi (KDM) turun tangan langsung.

Makin Dihujat Makin Dapat Simpati, PAN Subang: Jangan Saling Menjatuhkan

Kemarin, KDM menindaklanjuti laporan masyarakat terkait jembatan yang rusak tersebut. Ia datang ke lokasi bersama sejumlah pihak dan warga untuk melihat langsung kondisi jembatan rusak yang masuk dalam wilayah Desa Cijunti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta.

“Ini jembatan rusak sekitar enam tahun semenjak bapak (KDM) berhenti jadi bupati, tidak ada yang memperbaiki,” kata Kades Cijunti Rohata Hardiana.

Memiliki Karakter Yang Kuat, Ini Jejak Karir Sekertaris DPRD Subang Tatang Supriatna

Pria yang akrab disapa Apih Rohata itu tak mengetahui secara pasti penyebab jembatan tersebut tak kunjung diperbaiki. Alhasil selama rusak warga atau kendaraan yang lewat jembatan harus bergantian dan ekstra hati-hati.

KDM pun meminta sahabatnya yang juga seorang pengusaha Saepul Bahri Binzein untuk menghitung biaya yang diperlukan untuk memperbaiki jembatan. Hasilnya jika dikerjakan berdasarkan proyek mencapai Rp 1,4 miliar, namun karena dikerjakan secara sosial tanpa keuntungan sekitar Rp 1 miliar.

Jadi Komoditas Unggulan, Lele Subang Diminati Mancanegara

Sebagai salah satu tokoh di Purwakarta, Binzein pun akan turut membantu proyek sosial tersebut. Ia akan membebaskan sejumlah biaya dan tak akan mengambil keuntungan atau real cost.

“Pekerjaan kurang lebih dua bulan selesai. Nanti dibuat sayap sebagai penahan air, kalau ini tidak ada,” kata Binzein.

Halaman Selanjutnya
img_title