Temui KDM, Dede Akhirnya Akui Jalankan Skenario Rudiana-Aep Buat Kesaksian Palsu
Di hadapan KDM, Aep kembali menegaskan bahwa apa yang dia sampaikan sebagai saksi 2016 silam adalah palsu. Ia pun meminta Aep untuk muncul dan mengakui hal yang sama.
“Semua kesaksian saya palsu. Semua keterangannya disuruh oleh Aep dan Rudiana. Untuk Aep, lebih baik berkata jujur daripada kita bohong ke depannya malah nama baik kita rusak. Kita terus dihantui oleh kebohongan, gak tenang ke kita dan keluarga,” ucapnya.
Sementara itu KDM berharap kemunculan Dede bisa segera menjadi jalan untuk meloloskan PK Saka Tatal dan membebaskan 7 terpidana lain yang masih menjalani hukuman penjara seumur hidup.
“Mulai sekarang Dede bersama saya tidak usah kerja dulu. Nanti setelah ini kamu bersama saya kalau pun perlu kuasa hukum saya siapkan karena kamu dengan penuh kesadaran mengakui sebuah kesalahan. Kamu orang bodoh yang dibodoh-bodohi,” pungkas KDM.