Groundbreaking Monumen Plaza, Ridwan Kamil: Harus Bermimpi Besar dan Tinggi!

Gubernur Jabar, Ridwan Kamil
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Harus bermimpi besar dan bermimpi tinggi!. Itulah pesan yang disampaikan oleh Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil dalam acara "Groundbreaking Monumen Plaza Dr. (H.C.) Ir. H. Soekarno" di GOR Taman Saparua, Kota Bandung, Rabu (28/6/2023).

Memiliki Karakter Yang Kuat, Ini Jejak Karir Sekertaris DPRD Subang Tatang Supriatna

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Jabar, Wahyu Mijaya dan Sekdisdik Jabar, Yesa Sarwedi. 

"Pesan utamanya, agar generasi muda menghormati sosoknya dan memahami pesan-pesan Bung Karno dengan menjaga gotong-royong, ketrisaktian, politik berdaulat, ekonomi berdikari, dan budaya berkepribadian," tuturnya.

Rem Blong Picu Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92

Sehingga, lanjut Gubernur, menuju 2045, Indonesia bisa menjadi bangsa yang besar, bangsa adidaya sesuai perjuangan luar biasa dari para pendiri bangsa, terutama Bung Karno.

Gubernur menjelaskan, pengerjaan Monumen Plaza Bung Karno ini datang dari aspirasi masyarakat. Inisiatif masyarakat ini banyak sekali, ribuan orang. Tetapi, dikoordinasikan oleh Yayasan Putera Nasional Indonesia sehingga pembangunan ini hasil gotong-royong dan pembiayaannya pun datang dari masyarakat.

Penghentian Perkara Melalui Restorative Justice, Dua Tersangka Penadah Ranmor Menangis Bahagia

"Tugas pemerintah mencarikan solusi tempat terhormat. Kenapa tempatnya di sini (GOR Taman Saparua)? Karena, di sini kawasan Nusantaranya Jawa Barat. Nama-nama jalannya dikelilingi oleh pulau-pulau di Nusantara, ada jalan Kalimantan, Bali, Sumatera, Jawa, Aceh, dan lain-lain. Sehingga, posisinya pas di sini," jelasnya. 

Gubernur berharap, pengerjaan monumen yang memecahkan rekor tertinggi mencapai 22,3 meter ini, dalam 3 hingga 4 bulan bisa selesai. "Mungkin, nanti saat peresmian Ibu Megawati mewakili keluarga bisa hadir," harapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title