Tolak Wacana Munaslub, Kader Muda Golkar Sebut Luhut Binsar Pandjaitan Tak Cocok Pimpin Partai

Sulaisi Abdurrazaq
Sumber :
  • Viva Jabar

VIVA Jabar – Terseretnya Airlangga Hartarto pada kasus dugaan korupsi izin ekspor minyak kelapa sawit mentah atau Crude Palm Oil (CPO) membuat posisinya sebagai Ketua Umum Partai Golkar kian digoyang.

Ketua Golkar Bantah Pembicaraan Koalisi Besar Jokowi

Tidak hanya itu, Airlangga dianggap tak mampu menaikkan elektabilitasnya sebagai calon presiden dari partai berlogo bringin itu.

Dengan alasan tersebut, eksponen Partai Golkar mendesak Airlangga Hartarto untuk mundur dari jabatannya dan segera menggelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub).

Airlangga Hartanto Tak Mau Komentar Soal Munas Golkar, Ada Apa?

Sejumlah nama pun muncul sebagai kandidat pengganti Airlangga Hartarto di pucuk pimpinan Partai Golkar. Salah satunya, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan (LBP).

Namun, wacana Munaslub yang memunculkan nama Luhut itupun menuai penolakan dari kader muda Partai Golkar.

Jokowi Bakal Merapat ke Golkar? Begini Kata Airlangga Hartarto

Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD Golkar Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Sulaisi Abdurrazaq mengatakan kecewa pada para senior Golkar yang telah melempar wacana Munaslub.

Sulaisi mengatakan, Munaslub yang diwacanakan Dewan Pakar, Dewan Penasehat serta pihak-pihak lain justru merupakan langkah destruktif dan membahayakan partai.

Halaman Selanjutnya
img_title