Irjen Krishna Murti: Ada Buronan KPK Ganti Kewarganegaraan, Harun Masiku?

Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri Irjen Pol. Krishna Murti
Sumber :
  • screenshot berita viva news

Krishna menjelaskan mengapa saat ini Harun Masiku masih ada di Indonesia. Menurutnya, setelah dilakukan pengecekan data perjalanan bahwa terdeteksi Harun Masiku ada di dalam negeri.

Eks Anggota Dewan Subang dari Golkar Dituntut 3 Tahun Penjara Korupsi Dana Pokok Pikiran

"Ada data perlintasannya yang menunjukkan bahwa yang bersangkutan ada di dalam negeri. Jadi rumor-rumor yang beredar seperti itu, ya kami sampaikan. Tapi kami tidak menghentikan pencarian terhadap yang bersangkutan di luar negeri," ujar Krishna kepada wartawan di gedung merah putih KPK, Senin 7 Agustus 2023.

Ia juga menjelaskan Harun Masiku memang sempat pergi keluar negeri. Namun, kepergiannya itu tidak memakan waktu lama dan langsung kembali ke Indonesia. Maka dari itu, Krishna memastikan bahwa Harun Masiku tidak bersembunyi di luar negeri.

Lolos ke Senayan, Denny Cagur Janjikan Hal Ini untuk Rakyat

Sebelumnya, pelaksana tugas (Plt) Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur mengatakan pihaknya telah mengirimkan tim untuk mengecek keberadaan Harun Masiku di negara tetangga.

“Terkait dengan saudara HM yang DPO ya, ini sekitar satu bulan yang lalu, tim kami kirim ke salah satu negara tetangga dan melakukan pengecekan karena memang ada informasi saudara HM itu di sana, ada di masjid, kami sudah cek di sana," ujar Asep Guntur pada Kamis, 6 Juli 2023.

Pengacara Sebut Sekda Bandung Dipanggil Penyidik KPK Sebagai Tersangka Kasus Korupsi CCTV

Asep pun menjelaskan bahwa selain mengecek di masjid, tim KPK juga sudah melakukan pengecekan di beberapa tempat ibadah. Pasalnya, terakhir informasinya bahwa Harun Masiku berada bahkan menjadi marbot masjid di luar negeri.

Harun Masiku Tersangka Suap Komisioner KPU

Halaman Selanjutnya
img_title