Waste Solution Hub, Inovasi Siti Salamah Atasi Krisis Sampah dan Bangun Ekonomi Sirkular

Siti Salamah, Penerima Apresiasi SIA 2021
Sumber :
  • instagram/shetysalamah

Dilansir dari ebook 14 Tahun Astra, Waste Solution Hub menawarkan pendekatan yang komprehensif untuk mengatasi masalah sampah. Program ini tidak hanya fokus pada pengumpulan dan pengolahan sampah, tetapi juga melibatkan aspek sosial, ekonomi, dan lingkungan. Beberapa program unggulan yang ditawarkan meliputi:

  1. Pengelolaan Sampah Event dan Cluster Perumahan: Dengan mengadopsi pendekatan end-to-end, program ini memastikan sampah dikelola secara efektif dari sumber hingga akhir siklus hidupnya.
  2. Pelatihan Intensif Pemulung: Melalui pelatihan, pemulung diberikan keterampilan baru dan peluang untuk meningkatkan taraf hidup mereka.
  3. Program Konsultan Keberlanjutan: Program ini membantu bisnis dan individu untuk mengurangi jejak karbon dan menerapkan praktik pengelolaan sampah yang berkelanjutan.
Cara Ampuh Hapus Email Masuk Agar Penyimpanan Tidak Penuh, Dijamin Berhasil

Sejak diluncurkan, Waste Solution Hub telah mencapai sejumlah pencapaian yang mengesankan, termasuk:

  • Edukasi: Menjangkau lebih dari 23.435 orang melalui program edukasi.
  • Pengelolaan Sampah: Mengelola 4.388 kilogram sampah dan menargetkan 1.000 ton per hari.
  • Pemberdayaan Pemulung: Memberdayakan lebih dari 1.222 pemulung dan menargetkan 10.000 mitra pemulung.
  • Produk Daur Ulang: Menghasilkan lebih dari 1.000 produk daur ulang dan menargetkan ribuan produk lainnya.

    Waste Hub

    Photo :
    • instagram/wastehub.id
DLHK Subang Minta Masyarakat Melaporkan Aksi Buang Sampah Sembarangan

Upaya Waste Solution Hub/Waste Hub, sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), terutama tujuan nomor 11 (Kota dan Permukiman Berkelanjutan) dan tujuan nomor 12 (Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab). Dengan mengurangi produksi sampah, meningkatkan daur ulang, dan memberdayakan masyarakat, Waste Solution Hub berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat untuk generasi mendatang.

Berkat dedikasinya dalam mengelola sampah dan memberdayakan masyarakat, Siti Salamah berhasil meraih penghargaan bergengsi Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia Awards 2021 yang diadakan PT Astra International Tbk. Inovasi Waste Solution Hub yang digagasnya telah memberikan dampak signifikan dalam mengurangi timbunan sampah, meningkatkan taraf hidup para pemulung, serta mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. 

Jasa Tirta II Dorong Masyarakat Lembang Manfaatkan Sampah dan Limbah Jadi Energi Pupuk

Terbaru dilansir dari akun instagram @wastehub.id, Waste Hub telah bekerjasama dengan JimbaFest Bali. JimbaFest, sebuah festival seni dan budaya Bali, yang telah berhasil mengintegrasikan semangat pelestarian lingkungan dalam acara mereka. Bekerjasama dengan Waste Hub, JimbaFest telah menerapkan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab selama acara berlangsung.

Halaman Selanjutnya
img_title