MU Digilas Tottenham 2-0, Lisandro Martinez Bunuh Diri

Bek Manchester United Lisandro Martinez
Sumber :
  • Twitter

Kedua tim terus berusaha mencetak gol pertama. Namun, hingga waktu jeda skor kaca mata masih menghiasi laga.

Manchester United Tawarkan Bruno Fernandes ke Barcelona Demi Tukar dengan De Jong

Di babak kedua, Spurs langsung memegang kendali permainan. Hasilnya, Sarr sukses memecah kebuntuan pada menit ke-49. Berawal dari akselerasi Dejan Kulusevski, bola liar berhasil dicocor Sarr menjadi gol.

United mencoba langsung bereaksi. Sayang, dua peluang emas yang masing-masing diciptakan Fernandes dan Casemiro masih berhasil digagalkan oleh penampilan apik Guglielmo Vicario.

Casemiro Dicoret dari Timnas Brasil di Copa America, Gegara Main di MU?

Menit ke-83, Spurs sukses menggandakan skor menjadi 2-0. Sebuah umpan silang mendatar yang dikirim Ivan Perisic berhasil diteruskan Ben Davies. Bola sempat tipis mengenai kaki Lisandro Martinez yang coba menghalau, tapi malah masuk ke gawang sendiri.

Spurs mampu mempertahankan keunggulan mereka di sisa waktu. Di sisi lain, United semakin kesulitan mengembangkan permainan. Skor 2-0 tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Legenda MU Sindir Erling Haaland Gegara Ngambek saat Ditarik Keluar oleh Guardiola

Susunan Pemain:

Tottenham: Guglielmo Vicario; Pedro Porro (Emerson Royal 88'), Micky Van de Ven, Cristian Romero, Destiny Udogie (Ben Davies 70'); Pape Matar Sarr (Pierre Hojbjerg 76'), Yves Bissouma; Dejan Kulusevski (Manor Solomon 88'), James Maddison, Son Heung-min; Richarlison (Ivan Perisic 70').

Halaman Selanjutnya
img_title