Innalillah, Kiky Saputri Alami Keguguran di Kehamilan 10 Minggu

Kiky Saputri
Sumber :
  • viva.co.id

Dua Minggu sebelum keguguran, Kiky masih mendengar detak jantung calon bayinya itu. Namun, setelah mengalami flek dan pendarahan, Kiky dan Muhammad Khairi harus kehilangan calon bayinya itu.

Ndhank Surahman Cabut Tuntutan Rp.35 Miliar ke Andre Taulany, Stingky Reborn Anggap Lucu

"Dua minggu sebelumnya kenceng (detak jantungnya). Itu juga sampai 10 kali lebih dokter mencoba untuk ngecek, ternyata detak jantungnya udah enggak ada. Aku masih enggak percaya waktu itu," ujar sang komika.

Setelah beberapa hari mengalami keguguran, Kiky merasakan sakit yang luar biasa. Ternyata, ukuran kistanya bertambah besar hingga menyelimuti ovarium kiri. Dokter pun melakukan pengangkatan kista itu karena sudah membahayakan.

Kiky Saputri Pingsan di Rumah Sakit saat Mau Periksa Kandungan

"Dicek kistaku semakin membesar, 5,2 cm, habis kayak gitu dokter memutuskan untuk diangkat kistanya karena takutnya berbahaya, udah nempel ke falopi kiri," jelasnya.

Tak hanya mengangkat kista tersebut, dokter juga terpaksa mengangkat ovarium kiri Kiky. Kiky mengungkapkan itu merupakan opsi terakhir dari dokter.

Raffi Ahmad Live IG dengan Prabowo Subianto, Ramai Komentar Selebriti Tanah Air

"Ternyata ovarium kiri Kiky itu udah diselimuti kistanya, udah menggerogoti ovarium sebelah kiri Kiky, ada peradangan di situ. Kalau enggak diangkat, kistanya akan berkembang ke tempat yang lain. Dokter bilang ini opsi terakhir," tandasnya.