Cipung Sakit, Karena Diforsir Ikut Syuting Program Sahur?
- Instagram/24olik
VIVA Jabar – Aktris sekaligus presenter Raffi Ahmad baru-baru ini membagikan kabar kurang menyenangkan soal kondisi anak bungsunya, Rayyanza Malik Ahmad atau yang akrab disapa Cipung.
Saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, suami Nagita Slavina itu mengungkapkan bahwa anaknya sedang sakit.
"(Rayyanza) Sakit, batuk," kata Raffi Ahmad, Senin, 18 Maret 2024.
Ayah Rafathar Malik Ahmad tersebut juga menegaskan bahwa Cipung sakit bukan karena ikut syuting program sahur.
“Enggak (bukan karena syuting sakitnya), jangan bikin-bikin berita yang enggak baik,” kata Raffi Ahmad.
Untuk diketahui, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina melakukan syuting program sahur itu di rumahnya sendiri. Namun begitu, mereka tidak memaksa kedua anaknya untuk ikut syuting di program sahur tersebut. Kalau kalau memang bangun dan mereka mau gabung, pria berjuluk Sultan Andara itu pun melarangnya.
"Enggak, itu kan sahurnya di rumah, kalau misalkan Rafathar pada sahur. Kalau misalkan pada bangun ya mereka dari atas tinggal ke bawah," kata Raffi.
"Namanya juga kalau si Cipung suka ngelihatin, kalau bangun suka ngelihatin, suka di TV dia turun ke bawah. Rafathar juga sama jadi mereka turun naik aja. Kalau tidur gak bangun, ya gak syuting," katanya menambahkan.