JPU Ungkap Sosok yang Lihat Jenazah Mirna Merah Cherry

Jaksa kasus kopi sianida Mirna, Shandy Handika
Sumber :
  • intipseleb.com

VIVA Jabar – Perbincangan soal kasus kopi sianida Mirna kembali hangat di jagat maya usai film dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso tayang di platform Netflix pada akhir September 2023 lalu.

Terdakwa Kasus Korupsi Tol Cisumdawu Singgung Soal Aliran Dana Rp329 Miliar

Salah satu poin perbincangan yang disoroti media adalah pernyataan dokter ahli Patologi, Forensik dan DNA yaitu dr. Djaja Surya Atmaja yang mengatakan wajah Mirna tidak merah seperti orang yang meninggal karena keracunan sianida.

Diketahui, dr. Djaja ini merupakan orang pertama yang melihat jenazah Mirna sebab saat itu ia bertugas untuk mengawetkan jenazah tersebut di Rumah Sakit Dharmais.

Ada Itikad Baik, Terdakwa Kasus Alkes Fiktif di Kalsel Dituntut 10 Bulan Penjara

Pernyataan ahli tersebut akhirnya ditanggapi oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Shandy Handika yang menangani kasus tewasnya Wayan Mirna Salihin itu. Menurutnya, ada saksi lain yang melihat wajah Mirna memerah.

"Saya lihat di bekas perkara, ada saksi namanya Amelia. Itu BAP-nya dibacakan, dan dia itu kalau gak salah sebagai dokter atau staf di rumah sakit, melihat bahwa pada saat melihat mayat Mirna, itu mukanya cherry red sebenarnya," kata Shandy mengutip tayangan YouTube Denny Sumargo.

16 Pengacara vs 10 JPU, Besok Sidang Perdana Yosep Hidayah Digelar

Shandy juga tak menampik jika ada perbedaan kesaksian dari saksi yang dimilikinya dengan dr. Djaja. Menurutnya, ini terjadi karena faktor cahaya.

"Bisa jadi pencahayaannya berbeda," ujar Shandy.

Halaman Selanjutnya
img_title