Sebut Nihil Autopsi, dr.Djaja Disentil Wamenkumham dan Jaksa JPU
- Screenshot berita VivaNews
Keduanya menepis tuduhan yang disampaikan dr. Djaja bahwa Mendiang Mirna meninggal dunia bukan karena racun sianida dan penetapan hukum nihil autopsi.
Hal itu dikatakan kedua pihak saat berbincang dalam podcast bersama Denny Sumargo belum lama ini.
Shandy mengatakan, pihaknya telah beberapa kali memeriksa berkas yang diterima. Dan diterangkan dalam berkas tersebut bahwa memang di dalam gelas kopi yang di minum Mirna ada kandungan racun sianida.Namun, di tubuh Mirna hanya ada 0,2 mg racun sianida.
Ia juga membeberkan soal bagaimana proses karyawan kafe, si barista membuat es kopi Vietnam itu hingga sampai di meja Jessica. Saat itu, kata Shandy, racun sianida belum masuk ke dalam kopi.
"Artinya, dari awal sampai dengan penyajian itu belum ada racun,” kata Shandy.
Shandy mengatakan, pihaknya menilai tahap demi tahap setiap orang yang bersinggungan dengan kopi Vietnam. Ia pun menelusuri lebih dalam di TKP.