40 Nakes dan 740 Personel Kepolisian Siap Layani Pemudik

Dinkes dan Polres Subang siap siaga layani pemudik.
Sumber :

Jabar – Jelang arus mudik dan balik Lebaran 2024, pihak kepolisian dan tenaga kesehatan di Kabupaten Subang disiagakan untuk melayani para pemudik.

Soroti Penggunaan Sepeda Listrik, Kasatlantas Polres Subang: Harus Sesuai Peruntukan

Ketua tim rujukan pelayanan kesehatan Dinkes Subang, Herman Nurdin mengungkap, ada 40 tenaga kesehatan yang akan disiagakan di 10 posko mudik.

Terdiri dari 1 dokter, 2 perawat dan 1 sopir ambulan di tiap posko, tenaga kesehatan itu diberikan perlengkapan kesehatan termasuk obat-obatan.

Gawat! Seribu Lebih Anak di Subang Idap TBC, Dinkes Usulkan Mesin TCM

"Nakes, ambulan, dan obat - obatan sudah siap," jelasnya, Senin ( 1/4 ).

Kapolres Subang, Ariek Sentanu mengatakan, jajaran kepolisian siap mengamankan jalur mudik 2024.

Viral, Aksi Anggota Lantas Polres Subang Saat Lepas Seragam Tutupi Jenazah Korban Kecelakaan

Melibatkan 740 personel, pihaknya telah memploting di berbagai posko yang sudah disiapkan.

"Ada 35 posko yang kita siapkan, yaitu 1 Pos terpadu, 3 pos pelayanan, 11 pos pengamanan, 19 pos gatur, dan 1 cek poin, yang tersebar di ruas jalan Kabupaten Subang," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title