Asistennya Positif Narkoba, Saipul Jamil: Orangnya Baik Banget
- Berbagai Sumber
VIVA Jabar – Asisten Saipul Jamil, yakni Steven Arthur Ristiady dinyatakan positif mengkonsumsi narkoba berdasarkan hasil tes urine. Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Metro Jakarta Barat saat menggelar konferensi pers di Mapolsek Tambora, Jakarta Barat pada Sabtu (6/1/2024).
Menurut M. Syahduddi, Steven positif mengkonsumsi narkoba jenis sabu.
"Penyidik lakukan tes urin terhadap pengemudi S dan hasilnya positif amphetamine metamfetamina zat dari sabu," ujar Syahduddi.
Terkait asistennya tersebut, Saipul mengaku tidak tahu. Bahkan, mantan suami Dewi Perssik itu tidak menyangka Steven memakai narkoba karena di mata Saipul ia adalah orang yang baik.
"Dia ngelamar kerja 1 tahun yang lalu dan kerjanya bagus makanya saya tidak menyangka kalau dia terindikasi narkoba. (Tidak ada kecurigaan?) Tidak ada, orangnya baik banget," imbuhnya lagi.
Dengan kejadian tersebut, ke depan Saipul Jamil akan lebih berhati-hati dan selektif dalam memilih orang untuk bekerja dengannya.
"Makanya disini saya harus hati-hati sekarang memilih teman, memilih calon pekerja harus bener-bener selektif karena yang saya pikir baik dia ternyata seperti ini gitu, ini mungkin menjadi pelajaran buat saya," bebernya.
Diinformasikan sebelumnya, Peristiwa menegangkan terjadi dan dialami oleh pedangdut Saipul Jamil. Pria yang sempat dikabarkan dekat dengan selebgram Lina Mukherjee itu diamankan oleh pihak kepolisian dari Polsek Tambora, Jakarta Barat pada Jum'at, 5 Januari 2024 kemarin.
Saipul Jamil ketika itu tengah perjalanan menuju tempat meeting. Namun di sekitar Halte Jelambar, Grogol, Jakarta Barat ia diberhentikan oleh polisi.
Yang menjadi sasaran polisi sebenarnya adalah asisten Saipul Jamil, yakni Steven Arthur Ristiady yang baru saja melakukan transaksi narkoba tanpa sepengetahuan Saipul Jamil.
Saat konferensi pers di Mapolsek, Tambora, Jakarta Barat King Saipul Jamil mengaku dirinya panik dan mengira akan dibunuh. Apalagi polisi yang mengamankannya berpakaian preman.
"Ya karena saya panik kan sampai saya berpikir mau dibawa ke mana nih saya, sudah berpikir wah saya mau dibunuh nih soalnya bapak polisinya saat itu nggak pakai seragam kan, pakainya baju preman, itu yang bikin saya sedikit curiga," kata Saipul Jamil, Sabtu (6/1/2024).
Saipul juga bingung kala itu, sebab beberapa orang menggedor mobilnya. Panik dengan kejadian tersebut, mantan suami Dewi Perssik itu pun berteriak histeris.
"Soalnya memang banyak banget kan saat itu bapak polisinya pakai pakaian preman semua itu yang bikin saya kaget dan bingung. Makanya saya sampai teriak histeris dan saya bilang saya Saipul Jamil gitu biar semua orang itu ngeh kalau itu tuh saya," katanya lagi.