Sosok Fredy Pratama, Bos Narkoba Asal Indonesia yang Menjadi Buronan di Empat Negara
- Viva.co.id
Fredy Pratama sendiri setidaknya memiliki empat nama yaitu Fredy Pratama, Miming, Fredy Miming, Wang Xiang Ming. Ia adalah orang Indonesia asli yang berasal dari Kalimantan Selatan begitu juga dengan keluarga gembong narkoba tersebut.
Polisi bahkan telah menyita restoran terkenal yang bernama Shanghai Palace karena diduga milik Fredy Pratama di Jalan Djok Mentaya, Banjarmasin.
Fredy Pratama sendiri telah masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) sejak tahun 2014.
"Berdasarkan data perlintasan keimigrasian tersangka FP (Fredy Pratama) telah meninggalkan Indonesia sejak tahun 2014 dan terus mengendalikan jaringannya dari Malaysia dan Thailand," kata Komjen Wahyu Widada.
Dalam mengelabui pihak berwajib, Fredy Pratama mempunyai banyak nama samaran. Nama tersebut seperti Miming, The Secret, Cassanova, Mojopahit, dan Airbag. Bahkan, demi terhindar dari polisi ia sampai mengubah identitas sampai penampilan.
Diketahui, Fredy Pratama sendiri saat ini telah menginjak usia 38 tahun. Ia saat ini diduga berada di Thailand dan mengendalikan peredaran narkoba di Indonesia melalui Thailand.
Polri sendiri telah menyita aset milik Fredy Pratama senilai Rp10,5 triliun selama 2020-2023.