Belum Ajukan Pengunduran Diri, Mahfud MD Minta Ketemu Presiden Jokowi

Mahfud MD
Sumber :

Namun, Pratikno tidak menjelaskan lebih detail bertemu dengan calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud itu dimana. Menurut dia, Mahfud meminta agar diagendakan untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). “Pak Menko mohon menghadap Bapak Presiden,” ujarnya.

Siapakah Yang Akan Jadi Ibu Negara, Selvi Ananda Atau Titiek Suharto

Kemudian, Pratikno membantah kalau Mahfud MD sudah mengirimkan surat pengunduran diri sebagai Menko Polhukam dalam Kabinet Indonesia Maju kepada Sekretariat Negara. “Belum menyerahkan surat (pengunduran diri) tersebut,” jelas dia.

Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD menjawab soal isu mundur sebagai jabatan Menkopolhukam RI. Ia pun mengaku akan mundur pada saat waktu yang tepat, bukan sekarang.

Dukung Pasangan ZeinJo di Pilkada Purwakarta, Relawan Samawi Gelar Deklarasi

"Baik, tolong dengarkan baik-baik semuanya. Apa yang disampaikan Pak Ganjar ke publik sore ini adalah kesepakatan saya dengan Pak Ganjar sejak awal. Bahwa, saya pada saatnya yang tepat, nanti pasti akan mengajukan pengunduran diri secara baik-baik," kata Mahfud MD dalam acara 'Tabrak Prof' di Semarang, Jawa Tengah pada Selasa, 23 Januari 2024.

Mahfud juga mengatakan bahwa hubungannya dengan calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo baik-baik saja. Mahfud pun menyebut beberapa alasan dirinya tak mundur dari Menkopolhukam saat ini, karena peraturan tak melarang pejabat untuk mencalonkan diri sebagai capres ataupun cawapres. 

Jokowi Pastikan Bansos Pangan Cair Oktober 2024, Tinjau Langsung di Kalimantan Timur

"Jadi tidak ada pertentangan antara saya dengan pak Ganjar. Menurut aturan, itu tidak dilarang. Dulu yang tidak dilarang itu ya menteri, terus pejabat-pejabat pusat lah. Tapi menjelang Pilpres yang kemarin ditambah lagi aturannya, maka Wali Kota ya tidak harus mundur, aturannya ditambah," katanya.

Selanjutnya, kata Mahfud, ia memberi contoh bahwa calon wakil presiden yang merangkap sebagai pejabat negara, tak patut memakai fasilitas negara. Ia pun mengaku selalu menjalankan tugas-tugas sebagai Menkopolhukam dengan baik.

Halaman Selanjutnya
img_title