Memiliki Ratusan Rekening, Panji Gumilang Beri Klarifikasi
- Screenshot berita VivaNews
VIVA Jabar – Panji Gumilang, pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, tidak menyadari bahwa ada 256 rekening atas namanya setelah PPATK menangkapnya.
“Saya tidak sadar bahwa saya punya 256 (rekening). Saya ngitung-ngitung banyak banget ya," ujar Panji gumilang dalam program Youtube Real Talk With Uni Lubis seperti dilihat Minggu, 16 Juli 2023.
Namun, Panji mengklarifikasi bahwa ia tidak pernah memiliki kendali atas rekening-rekening tersebut. Sebaliknya, ia menyatakan bahwa sejumlah orang telah mengelola ratusan rekening tersebut untuk mengatur bagian-bagian tertentu di Pesantren Al Zaytun.
"Saya hanya dimintai tanda tangan kalau ada keharusan tanda tangan, Jadi saya tuh gak pernah megang rekening” kata dia.
“Yang megang kepala sekolah, kepala sekolah pun berbagai tingkat. Kemudian kalau ada kegiatan perusahaan. Prosessing padi, di sana yang pegang rekening kemudian ikut tanda tangan, untuk kontrol tidak korupsi," sambungnya.
Disinggung soal pendanaan dari luar negeri yang mengalir ke pesantren miliknya, Panji gumilang secara tegas membantah.
“Gak ada, mana ada negara lain memikirkan kita, wong kita itu utang ke negara lain kok," kata dia.