Imbas Konflik dengan dr. Richard Lee, Kartika Putri Diceramahi Maia Estianty

Kartika Putri dan Maia Estianty
Sumber :

VIVA Jabar – Hubungan tak baik antara Kartika Putri dengan dr. Richard Lee nampaknya membatik perhatian sejumlah kalangan, lebih-lebih warganet. Apalagi, kini keduanya kembali bersitegang usai dokter kecantikan itu ikut berkomentar atas penyakit di wajah Kartika Putri itu.

Ahmad Dhani Ambil Langkah Ini Usai Konser Dewa 19 di GBK Batal Digelar Karena Pertandingan Timnas Indonesia

Pada satu kesempatan, dokter pemilik klinik Athena Group itu memang mendoakan semoga penyakit Kartika bukan azab. Namun, istri Habib Usman bin Yahya itu malah tersinggung, dan terjadilah konflik tersebut.

Ini menjadi konflik kedua setelah sebelumnya Kartika dan Richard Lee sempat juga terlibat perseteruan hingga dokter kecantikan itu ditahan polisi.

 Namun, saat menjadi bintang tamu di podcast Maia Estianty, Kartika menjelaskan bahwa dirinya melaporkan Richard hanya untuk memberi peringatan agar berhenti berkomentar negatif, bukan untuk memenjarakannya.

"Kenapa sih, kan dari awal aku laporin dia tujuannya biar dia berhenti doang, nggak sampai pengen dia dipenjara," ucap Kartika, dikutip Tribunnews Kamis (7/3/2024).

El Rumi dan Syifa Hadju Keciduk Bareng, Ahmad Dhani Angkat Bicara

Selaku host, Maia Estianty mencoba mengimbangi arah pikiran Kartika. Ia mengatakan dengan jelas kalau dirinya di posisi Kartika maka Maia akan cuekin dr. Richard Lee.

"Tapi kalau aku jadi lo ya, gue akan diemin dia sampai mam**s." Kata bunda Al, El, Dul itu.

Halaman Selanjutnya
img_title