Sabar Ya, Menteri PUPR Bakal Perbaiki Jalan Rusak di Lampung Mulai Bulan Juli

Jalan rusak di Lampung Tengah
Sumber :
  • Instagram @diskominfotik_lampung_tengah

VIVA Jabar – Harap bersabar, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut pengerjaan sejumlah jalan rusak berat di Lampung akan dimulai pada bulan Juli mendatang.

Ketum Presidium Relawan, Sebut Jimat Aku Konsen Terhadap Pengembangan Ekonomi Daerah

"Jadi jalan rusak ini sejak awal tahun menjadi perhatian kita bersama dan Presiden Jokowi telah mengeluarkan Inpres terkait penanganan jalan yang rusak. Bukan jalan nasional tapi khusus jalan daerah di seluruh Indonesia," ujar Basuki, Jumat, 5 Mei 2023.

"Perbaikan ruas jalan di Lampung ini akan dilakukan pengerjaannya pada Juli. Sebab, sudah dilakukan penetapan di Juni dan mulai akhir Mei ini sudah mulai proses lelang atau tender dahulu," katanya.

Jawaban Titiek Soeharto Apakah Akan Rujuk Dengan Prabowo Subianto

Dengan dilakukannya lelang pengerjaan pada Mei, lanjut dia, 15 ruas jalan rusak berat di Lampung yang segera ditangani pada tahun ini dan akan lebih cepat dilaksanakan.

Basuki menyebut kondisi kemantapan jalan daerah secara nasional ataupun di Lampung berada di angka 50-70 persen. Sehingga, perlu adanya penanganan khusus dari pemerintah pusat.

Nama Nama Ibu Negara Dari Awal Kemerdekaan 1945

"Kita tahu jalan daerah ini kemantapannya sangat rendah di bawah 50 persen. Kalau jalan provinsi lumayan ada yang 70 persen ini berlaku untuk Lampung dan secara nasional. Jadi pemerintah pusat ikut serta membantu. Ini sudah dimulai proses sebenarnya," jelasnya.

Diketahui jalan provinsi di Lampung dengan panjang 1.693 kilometer memiliki kemantapan jalan sebesar 77 persen.

Halaman Selanjutnya
img_title